Rabu, 06 Januari 2016

Proyek Jalur Layang Kereta Api Medan

 
Illustrasi

Proyek Jalur Layang Kereta Api Medan Ditarget Kelar Setahun

Bisnis.com, MEDAN — Pembangunan jalur layang kereta api dari Stasiun Bandar Khalipah di Deli Serdang menuju Stasiun Medan sepanjang 8 km ditargetkan selesai paling lambat pada akhir 2017. Adapun pembangunannya akan mulai dikerjakan pada 5 Januari 2016.
Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Sumatra bagian Utara Hendy Siswanto menyebutkan, jalur layang tersebut merupakan bagian dari jalur kereta api menuju Bandara Kualanamu. Dia mengatakan, ini akan menjadi jalur layang kereta api kedua setelah Stasiun Gambir.
“Sebenarnya ini mulai dari double track dari Bandara Kualanamu. Double track akan ada di bawah, hingga ke Stasiun Bandar Khalipah. Mulai dari sana baru akan melewati jalur layang ke Stasiun Medan. Investasinya Rp2,8 triliun dari APBN melalui Ditjen Perkeretaapian Kemenhub,” papar Hendy, Selasa (29/12/2015).
Hendy menjelaskan, jalur layang akan sangat membantu manajemen lalu lintas yang ada di Medan. Pasalnya, hingga kini, masih banyak perlintasan sebidang.
Saat ini proses pembangunan jalur layang tersebut baru saja melewati tahap pelelangan.
Selain menuju Stasiun Medan, pihaknya juga sudah memasuki perencanaan selanjutnya, yakni pembangunan jalur layang menuju Stasiun Binjai.
“Setelah stop di Stasiun Medan, jalur layang akan dilanjutnya menuju Binjai sepanjang 13 km. Ini program kerja 2018-2019.
Jadi, kalau sudah selesai, dari Medan melewati jalur layang akan bercabang dau yakni ke arah Stasiun Pulo Brayan dan Belawan serta ke Stasiun Binjai.

Jaringan Rel Perkotaan Medan dan sekitarnya.
Traffic management angkutan kota yang ada khususnya di Medan akan sangat bagus sekali dengan adanya jalur layang, karena akan menghilangkan 64 perlintasan sebidang,” tambah Hendy.
Tak hanya itu, Hendy mengutarakan, proses perencanaan pembangunan tersebut telah mencapai 90% dan didukung oleh masyarakat.
“Penertiban lahan sudah hampir selesai. Penertiban ini akan berdampak kepada 150 hingga 200 keluarga. Tapi mereka sudah sepakan untuk membongkar sendiri tempat tinggal mereka mulai 5-15 Januari 2016,” pungkas Hendy.
Oleh: Febriany D.A. Putri
Link Berita
http://sumatra.bisnis.com/read/20151229/2/62364/proyek-jalur-layang-kereta-api-medan-ditarget-kelar-setahun


#sumaterarailways #medanrailways #transportatmedan #keretakomuter #komutermedan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar